Cara Mendapatkan Koin Gratis Di Qanda, Mudah Tanpa Ribet !
Cara Mendapatkan Koin Gratis Di Qanda - Di era yang serba digital, memecahkan soal matematika bisa dilakukan dengan cara yang mudah. Anda bisa memanfaatkan aplikasi Qanda dalam menjawab pertanyaan yang sulit. Namun, mengajukan pertanyaan kepada tutor Qanda membutuhkan koin. Karena alasan tersebut, ada beberapa cara mendapatkan koin gratis di Qanda seperti ulasan berikut.
Apa itu Koin di Qanda?
Qanda merupakan terobosan baru untuk menyelesaikan pertanyaan matematika yang rumit. hanya dengan memotret soal matematika, dan menunggu sebentar, maka jawaban bisa anda peroleh secara cepat. Untuk kredibilitas jawabannya, maka jangan khawatir. Pasalnya, soal tersebut akan dijawab oleh tutor tutor berpengalaman dengan background pendidikan sesuai.
Karena alasan tersebut, soal yang anda tanyakan ke Qanda selalu dijawab dengan benar. Dalam hal ini, pertanyaan di Qanda bisa ditanyakan setelah menukarkan sejumlah koin. Koin ini diperoleh dengan pembelian terlebih dahulu, Pengguna juga bisa berlangganan atau menjadi membership untuk mendapatkan koin secara cepat dengan membership biasa dan pro Qanda.
Baca Juga : Cara Mendapatkan VIP Gratis di IQIYI, Mudah dan Cepat !
Cara Mendapatkan Koin di Qanda
Mendapatkan jawaban yang benar dari aplikasi Qanda membutuhkan koin. Namun, anda harus membayarkan sejumlah uang agar bisa mengantongi koin tersebut. Jadi, pengguna bisa mencari cara mendapatkan koin gratis di Qanda. Tetapi, ada juga paket berlangganan yang bisa anda pilih jika ingin menggunakan aplikasi ini secara maksimal yaitu membership Qanda Pro.
Tetapi tidak jarang, banyak pengguna yang mencari cara untuk mendapatkan koin Qanda dengan jalan pintas. Pengguna bisa dengan mudah mencari koin gratis dengan beberapa cara yang tidak ribet dan cukup praktis. Bahkan, anda bisa menerapkannya secara mudah dengan beberapa langkah seperti ulasan berikut.
1. Menggunakan Fitur Mengundang Teman
Mendapatkan koin secara gratis di aplikasi Qanda ternyata bisa didapatkan dengan cara yang mudah. Anda bisa memanfaatkan fitur yang tersedia dari aplikasi tersebut agar mendapat koin gratis. Salah satunya yang bisa anda terapkan yaitu dengan mengundang teman. Dengan melakukan cara mendapatkan koin gratis di Qanda anda berhak mengantongi 2000 koin.
Setiap berhasil mengundang satu orang teman, maka sejumlah koin akan anda dapatkan. Jumlah ini juga akan meningkat dengan mengundang lebih banyak teman. Caranya cukup praktis, anda bisa membuka aplikasi Qanda dan menuju menu profil. Setelah itu, pilih menu Toko dan tekan koin Misi. Anda bisa melanjutkan dengan misi undang teman dan menyalin link ke teman anda.
2. Menggunakan Event
Selain memanfaatkan koin yang didapatkan dari mengundang teman, ternyata ada cara lain yang bisa anda dapatkan untuk koin Qanda secara gratis. Caranya, anda bisa mengikuti beberapa Event yang diadakan oleh aplikasi Qanda. Salah satu event yang bisa anda pilih yaitu event mengakses aplikasi Qanda pada hari Sabtu dan Minggu.
3. Mencoba Pro
Jika ingin yang lebih cepat lagi, maka anda bisa menjadi membership dari Qanda Pro. Dengan memilih langganan dari aplikasi ini, koin bisa langsung dikirim setiap bulannya. Untuk mendapatkan koin ini, anda harus membuka menu Toko di pojok kiri atas. Pilih Menu Keanggotaan, dengan membeli Membership Biasa Qanda maupun Membership Pro Qanda.
Setelah memilih membership yang diinginkan, lanjutkan dengan metode pembayaran. Anda bisa langsung melakukan payment dengan diteruskan oleh Google Pay atau Apple Pay untuk membeli membership Qanda. Ini adalah opsi alternatif selain cara mendapatkan koin gratis di Qanda dari Event dan mengundang teman.
Secara keseluruhan, aplikasi Qanda matematika memberikan kemudahan bagi penggunanya yang ingin mendapatkan koin secara cuma cuma. Bagi yang tidak ingin berlangganan, maka bisa menempuh jalur lainnya yaitu poin gratis. Cukup dengan mengundang teman maupun mengikuti event, koin gratis pun bisa anda dapatkan secara mudah.
Posting Komentar untuk "Cara Mendapatkan Koin Gratis Di Qanda, Mudah Tanpa Ribet !"