PUBG Collab Sama Siapa Saja? Kolaborasinya Bikin Geleng Kepala
Dibanding game mobile lainnya, PUBG Mobile terbilang cukup sering berkolaborasi dengan tokoh dan brand terkenal, baik itu berhubungan dengan game atau diluar game.
Saking banyaknya kolaborasi, kita sempat bingung PUBG collab sama siapa saja. Hal ini tentunya sering mengejutkan para pemainnya karena mendatangkan pemain game besar lainnya, musisi dan lainnya kedalam game PUBG yang dimainkan.
PUBG Collab ini memberikan visualisasi tokoh terkenal tersebut bermain battle royal dan saling bertarung untuk mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner. Penasaran siapa saja yang masuk daftar kolaborasi PUBG mobile ? berikut daftarnya.
1. Kolaborasi PUBG x Blackpink
Dalam rangka promo album terbaru yang berjudul 'The Album'. Kolaborasi ini memberikan pengalaman baru untuk menjadi BLINK (sebutan penggemar Blackpink) seperti pesawat merah muda berlogo Blackpink, air drop eksklusif dan bom asap berwarna merah muda.
Ternyata member Blackpink juga memiliki akun PUBG dan kolaborasi ini memberikan kesempatan para pemain untuk mengirim hadiah eksklusif dan pesan kepada para member Blackpink.
Kamu juga bisa melihat live streaming para personil Blackpink memainkan PUBG Mobile pada puncak acara event kolaborasi ini.
2. Kolaborasi PUBG x Metro Exodus
Metro Exodus merupakan game besar PC. Untuk mempromosikan seri game terbaru trilogi Metro besutan Deep Silver, Metro Exodus menggandeng PUBG Mobile untuk berkolaborasi dan menghasilkan mode baru bernama Metro Royale.
Mengusung gameplay bertema Metro Exodus, PUBG menawarkan mode gameplay, alur cerita, item dan senjata yang menarik.
Kamu akan disuguhkan map Erangel klasik dengan tampilan reruntuhan bangunan yang sudah tidak berpenghuni, perkemahan bandit dan lainnya.
3. Kolaborasi PUBG x Rich Brian
Rich Brian adalah rapper Indonesia yang namanya sedang naik daun. PUBG Mobile menggandeng Rich Brian berkolaborasi dalam rangka promosi single yang telah populer "Love in My Pocket".
Hadirnya skin ekslusif Rich Brian menambah pengalaman baru untuk menampilkan sosok rapper Rich Brian berjuang di arena battle royal.
4. Kolaborasi PUBG x Alan Walker
Alan Walker adalah DJ, Youtuber dan produser yang sangat terkenal. Pemain PUBG Mobile tentunya dikejutkan akan kolaborasi ini.
Alan Walker terhitung sudah dua kali collab bersama PUBG Mobile, tepatnya di 2019 dan 2021.
Pemain PUBG bisa menggunakan set/skin Alan Walker untuk menikmati pengalaman menggunakan Alan Walker.
5. Kolaborasi PUBG x Residen Evil 2
Para pemain game console pasti sudah tidak asing dengan Residen Evil dari CapCom. Kolaborasi ini akan menciptakan suasana battle royal sedikit lebih horor.
Dengan tambahan fitur baru Zombie:Survive Till Dawn, pemain akan disuguhkan zombie dan monster lainnya ikut menyerang.
6. Kolaborasi PUBG x Godzilla vs Kong
Tidak hanya musisi atau game saja yang collabs, PUBG Mobile juga melakukan kolaborasi dengan film Box Office Godzilla Vs Kong.
Event seru ini menawarkan item-item keren yang terbatas seperti skin dan senjata.
7. Kolaborasi PUBG x McLaren
Kembali lagi PUBG Mobile mengejutkan para pemainnya dengan kolaborasi yang tidah umum. Kali ini PUBG Mobile bersama perusahaan mobil McLaren.
Hadirnya McLaren di medan tempur menambah keseruan dalam bermain. McLaren hingga saat ini sebagai mobil tercepat di PUBG Mobile.
Kolaborasi ini menghadirkan McLaren 570S yang mampu melaju dengan kecepatan 150 kilometer/jam
8. Kolaborasi PUBG x Tesla
Tidak puas dengan kejutan kolaborasi dengan McLaren. PUBG Mobile kembali membuat kejutan kolaborasi dengan mobil listrik terpopuler saat ini Tesla.
Kolaborasi ini tentunya tidak hanya sebatas memasukkan Tesla didalam game, tetapi juga terdapat mode baru Mission Ignition yang didalamnya terdapat Gigafactory yang merupakan pabrik tesla terbesar di map Erangel.
Jika kamu menanyakan PUBG collab sama siapa saja? semoga daftar kolaborasi diatas sudah bisa menjawab pertanyaan para pecinta PUBG Mobile.
Posting Komentar untuk " PUBG Collab Sama Siapa Saja? Kolaborasinya Bikin Geleng Kepala"